Metro News

DPRD Metro Optimis PAD Sektor Parkir Bisa Over Target

www.tabikpun.com, METRO – DPRD Kota Metro optimis target Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor retribusi dan pajak parkir dapat tercapai bahkan over target. Hal itu dapat terlihat dari banyaknya kendaraan yang selalu memadati lahan parkir yang khususnya ada di pusat kota.
 
”Dari yang saya lihat, mulai dari awal puasa sampai sekarang kantong-kantong parkir di pusat kota itu tidak pernah sepi kendaraan. Bukan di pusat kota saja, bahkan satu sampai tiga kilo dari pusat kota juga sama, banyak lahan parkir baru dan banyak kendaraan yang parkir,” papar Ketua Fraksi Gerindra Kota Metro Ridhuan Sory Ma’oen Ali, Selasa (21/6).
 
Ia menerangkan, jika penarikan dilakukan sesuai prosedural, ia yakin PAD pajak dan retribusi parkir akan mencapai target bahkan melewati. Sebab itu DPRD meminta agar dinas terkait dapat memaksimalkan penarikan retribusi dan pajak parkir.
 
”Yang jelas parkir itu tidak pernah sepi, bahkan jalan utama juga dijadikan lahan parkir. Dilihat dari situ saja kami yakin PAD retribusi dan pajak parkir ini bisa melampauai target yang diberikan. Kalau ternyata target PAD nya tidak tercapai, itu perlu dipertanyakan sistem penarikannya seperti apa. Dan akan kita panggil dinas terkait untuk menjelaskannya,” kata dia.
 
Ia menambahkan, ramainya lahan parkir oleh kendaraan ternyata juga memberikan dampak negatif bagi Kota Metro. Pasalnya, parkir kendaraan yang tidak tertata terlihat semrawut, menyebabkan kemacetan dan mengganggu tampilan Bumi Sai Wawai.
 
”Coba dilihat mulai dari depan RSU A Yani, Taman Merdeka, dan Taqwa. Seperti apa parkir kendaraan disana. Apa lagi kalau malam minggu atau hari libur. Artinya benar apa kata gubernur saat HUT Kota Metro lalu, bahwa perlu ditinjau kembali rencana tata ruang Kota Metro ini,” jelas dia.
 
Menurutnya penataan dapat dimulai dari Pasar Cendrawasih yang dalam waktu dekat telah habis masa kontraknya.”Tapi penataannya harus manusiawi, duduk bersama cari solusi, dan Pasar Cendrawasih jangan dipihak ketigakan lagi dikelola sendiri saja oleh pemerintah,” terangnya. (red)

About the author

Redaksi TabikPun

Add Comment

Click here to post a comment

Tinggalkan Balasan

IKLAN

IKLAN

%d blogger menyukai ini: