News Pringsewu

Kompresor Tambal Ban Meledak, Warga Pringsewu Tewas

Tempat Kejadian Perkara meledaknya tabung kompresor milik Sujadi, warga Pringsewu Utara pada Rabu (1/2/2023) sekira pukul 08.30 WIB.

Pringsewu – Tabung kompresor pengisi angin meledak di Kabupaten Pringsewu Lampung. Akibatnya, seorang warga meninggal dunia.

Kapolsek Pringsewu Kota, Kompol Ansori Samsul Bahri, S.AP, MH, mengatakan, kejadian meledaknya tabung kompresor terjadi pada Rabu (1/2/2023) sekira pukul 08.30 WIB di bengkel tambal ban milik Sujadi yang berada di jalur dua Kelurahan Pringsewu Utara.

Sujadi (85), warga kelurahan Pringsewu Utara itu mengalami luka parah dibagian wajah akibat terkena material tabung kompresor yang meledak dan akhirnya dinyatakan meninggal dunia meski sempat menjalani perawatan medis di rumah sakit terdekat.

“Ya benar, kemarin pagi telah terjadi peristiwa meledaknya tabung kompresor pengisi angin yang mengakibatkan satu korban jiwa,” ujarnya mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi, Kamis (2/2/2023) pagi.

Dijelaskan Kapolsek, kronologis bermula pada Rabu pagi sekira pukul 08.00 Wib saat korban menghidupkan tabung kompresor pengisi angin di tambal ban miliknya, berselang setengah jam kemudian korban hendak mematikan mesin kompresor namun tiba-tiba tabung kompresor meledak.

Peristiwa nahas itu lantaran korban berada dekat dengan kompresor akibat terkena material puing-puing tabung kompresor. Nyawa korban tak dapat diselamatkan meski sempat ditolong warga di bawa ke rumah sakit terdekat.

“Meninggalnya korban ini berselang 15 menit setelah kejadian meledaknya tabung kompresor,” terangnya.

Atas kejadian tersebut, ungkap Kapolsek, Pihaknya sudah mendatangi TKP dan melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara guna meminta keterangan sejumlah saksi serta mengamankan barang bukti material tabung kompresor yang meledak.

” Dugaan awal kompresor terlalu penuh isinya sehingga menyebabkan kompresor tersebut meledak,” ungkapnya.

Lebih lanjut disampikan Kapolsek pihak keluarga korban sudah menerima kejadian tersebut. “Jenazah Korban sudah kita serahkan kepada pihak keluarga dan sudah dimakamkan siang hari kemarin,” tandasnya. (Iwan)

About the author

Redaksi TabikPun

Add Comment

Click here to post a comment

Tinggalkan Balasan

IKLAN

IKLAN

%d blogger menyukai ini: